Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yeremia 44:15

44:15 Lalu menjawablah kepada Yeremia semua orang laki-laki yang tahu bahwa isteri mereka membakar korban kepada allah lain, dan semua perempuan yang hadir di sana, suatu kumpulan yang besar, yakni segala rakyat yang diam di tanah Mesir dan di Patros, katanya:

Yeremia 44:26

44:26 Maka dengarkanlah firman TUHAN, hai semua orang Yehuda yang diam di tanah Mesir: Sesungguhnya, Aku telah bersumpah demi nama-Ku yang besar--firman TUHAN--bahwa nama-Ku tidak akan diserukan lagi oleh seseorang Yehuda di segenap tanah Mesir, dengan berkata: Demi Tuhan ALLAH yang hidup!

Yeremia 43:7

43:7 Lalu mereka pergi ke tanah Mesir, sebab mereka tidak mau mendengarkan suara TUHAN. Maka sampailah mereka di Tahpanhes.

Full Life: PERGI KE TANAH MESIR.

Nas : Yer 43:7

Bangsa itu tidak menaati perintah Allah (ayat Yer 43:4) dan pergi ke Mesir sambil membawa Yeremia bersama mereka (ayat Yer 43:6). Mungkin mereka mengira kehadiran Yeremia akan menjamin perlindungan Allah. Kenyataannya tidak demikian, karena Yeremia bernubuat bahwa Allah akan mengutus pasukan Nebukadnezar melawan Mesir dan menghancurkan pasukan serta dewa-dewanya (ayat Yer 43:10-13). Negara tempat mereka mencari keamanan akan dikalahkan. Tidak pernah ada keamanan atau perlindungan ilahi di luar kehendak Allah.


Sumber: http://alkitab.sabda.org/passage.php?passage=Yer 44:15,26;43:7
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)